Sule Bikin Lagu Reggae karena Mbah surip

Kamis

JAKARTA - Komedian yang kini menekuni dunia tarik suara, Sule, menceritakan soal pengalamannya sebelum tenar dengan lagu Susisnya. Kata Sule, dirinya dinasehati oleh almarhum Mbah Surip kalau mau nyanyi juga, ambil musik reggae.

"Saya pernah diajak Mbah Surip nyanyi, terus saya dipesenin, kalau kamu mau sukses ambil musik reggae. Lalu ternyata memang ada jalannya. Saya masukkan memang di album ini," kenang Sule saat ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (27/10/2010).

Maka terciptalah lagu Susis, lagu berirama reggae. Lagu ini oleh Sule dijadikan lagu andalan pertama dari album pertamanya ‘Prikitiew’.

"Alhamdulillah apa yang dikatakan Mbah Surip benar. Saya bisa dikenal untuk musik ini (reggae)," ujarnya.

Ingin tahu lebih banyak lagu andalannya Sule ini? Menurut pria berambut pirang ini, dirinya sengaja selalu mengumangdangkan rif Susis (suami Sieun istri) berulang-ulang, yang memang sebuah kenyataan dari kehidupan rumah tannga.

Ternyata rif tersebut berhasil menjadi hook atau racun bagi kepala masyarakat di Tanah Air.

"Saya tiap tampil di mana-mana selalu diminta nyanyiin lagu ini, Susis dong, susis dong, ya sudah akhirnya dilihat juga sama kang Dose dibikin lagu serius," tuturnya.

Album perdana Sule dengan konsep full album berjumlah delapan lagu. Selain lagu andalan Susis, yang lainnya adalah: Prikitiew bye bye, Be Happy, Bola Salju, Memendam Rasa, Oh Kekasihku, Senyumlah Ibu, dan ditutup dengan lagu Sinyal Cinta. (nov)




from